Pengumuman

KPU GUNUNGKIDUL MENGIKUTI KIRAB HUT GUNUNGKIDUL KE-182

Pejabat Struktural dan segenap staf Sekretariat KPU Gunungkidul, bersama SKPD Pemkab Gunungkidul dan warga masyarakat menggelar kirab keliling kota Wonosari dalam acara puncak Peringatan Hari Jadi ke-182 Gunungkidul,Senin (27/5). Kirab HUT Gunugkidul ke-182 yang bertema "Dengan Hari Jadi Ke-182 Kabupaten Gunungkidul Kita Tingkatkan Semangat Kebersamaan Dalam Upaya Menyejahterakan Masyarakat" dimanfaatkan oleh KPU Gunungkidul untuk sarana sosialisasi kepada masyarakat tentang Pemilu 2014 dengan pembagian pamflet, stiker dan arakan spanduk.  Kirab yang dipimpin oleh Sekretaris KPU Gunungkidul, Drs.Bambang Sukemi,MM dimulai dari Alun-alun Wonosari menuju beberapa ruas jalan utama Wonosari berlangsung meriah. Harapannya, masyarakat Gunungkidul mengetahui tentang Tahapan dan Jadwal Pemilu 2014 dan dapat berpatisipasi.   Foto-Foto Kegiatan                  

DRAFT HONOR PPK-PPS DAN SEKRETARIAT

Berikut kami sampaikan Draft Honorarium untuk PPK,PPS, Sekretariat PPK dan Sekretariat PPS. Silahkan Unduh file terlampir.  Draft Honor Untuk Sekretaris PPK, ada beberapa hal yang perlu dicermati : Mohon agar draf honor dicek  kebenarannya :           - Nama           - Golongan (PNS dan Pensiunan)           - NPWP           - Besaran pajak             * PNS dan Pensiunan golongan IV sebesar 15% yang punya NPWP dan 18% bagi yang tidak punya NPWP             * PNS dan Pensiunan Golongan III sebesar 5% yang punya NPWP dan 6% bagi yang tidak punya NPWP             * PNS dan Pensiunan Golongan I dan II sebesar 0%             * Non PNS/ Pensiunan sebesar 5% yang punya NPWP dan 6% bagi yang tidak punya NPWP      2. Agar mencoret dan membetulkan data yang salah      3. Agar memberikan keterangan sudah dicek apabila data sudah benar.      4. Mohon setelah dicek agar dikumpulkan di Set KPU Kab. Gunungkidul paling lambat hari Jum’at tanggal 24 Mei 2013   Demikian Draft ini kami sampaikan, atas kerjasamanya kami sampaikan terimakasih.  

DATA BAKAL CALON ANGGOTA DPRD KAB. GUNUNGKIDUL PEMILU 2014

Berikut adalah Nama-nama Bakal Calon Anggota DPRD Kab.Gunungkidul Pemilu 2014. Diurutkan berdasarkan Nomer Urut Partai Politik   1. Data Bakal Calon Anggota DPRD Kab.Gunungkidul dari Partai NasDem.     NasDem 2. Data Bakal Calon Anggota DPRD Kab.Gunungkidul dari PKB     PKB 3. Data Bakal Calon Anggota DPRD Kab.Gunungkidul dari PKS     PKS 4. Data Bakal Calon Anggota DPRD Kab.Gunungkidul dari PDIP     PDIP 5. Data Bakal Calon Anggota DPRD Kab.Gunungkidul dari Partai Golkar     Golkar 6. Data Bakal Calon Anggota DPRD Kab.Gunungkidul dari Partai Gerindra     Gerindra 7. Data Bakal Calon Anggota DPRD Kab.Gunungkidul dari Partai Demokrat     Demokrat 8. Data Bakal Calon Anggota DPRD Kab.Gunungkidul dari PAN     PAN 9. Data Bakal Calon Anggota DPRD Kab.Gunungkidul dari PPP     PPP 10. Data Bakal Calon Anggota DPRD Kab.Gunungkidul dari Partai Hanura     Hanura 11. Data Bakal Calon Anggota DPRD Kab.Gunungkidul dari PBB     PBB 12. Data Bakal Calon Anggota DPRD Kab.Gunungkidul dari PKPI     PKPI       

UNDANGAN RAKOR PERSIAPAN GERAK JALAN UNTUK PPK KABUPATEN GUNUNGKIDUL

Kepada Yth Ketua PPK se-Kabupaten Gunungkidul di Tempat   Dalam Rangka Pelaksanan Gerak Jalan menyambut 1 Tahun menjelang Pemilu 2014 yang akan dilaksanakan pada hari, Jumat, 12 April 2013, maka KPU Kabupaten Gunungkidul mengundang Bapak/Ibu/Saudara/i untuk menghadiri Rapat Koordinasi persiapan Gerak Jalan yang dilaksanakan pada : Hari/Tanggal : Rabu,10 April 2013 Pukul           : 13.00 WIB Tempat        : Ruang Rapat KPU Gunungkidul Mengingat Pentingnya acara diatas, dimohon hadir tepat waktu.   KPU Kabupaten Gunungkidul   ttd   Ketua Lampiran Undangan